txtdariindonesia.id -
Dalam upaya mendukung program Asta Cita Presiden Republik Indonesia untuk mewujudkan ketahanan pangan bergizi (P2B), jajaran Polsek Krembung melalui Kanit Binmas Aiptu Adin bersama Bhabinkamtibmas Bripda Yudha melaksanakan kegiatan pendampingan serta perawatan tanaman padi di lahan pekarangan Desa Kandangan, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (6/5/2025).
Kegiatan di lahan ketahanan pangan milik warga setempat yang dijadikan sebagai lahan percontohan dalam mendukung ketahanan pangan lokal. Dengan menggandeng pemilik lahan, Bapak Sutris, kegiatan ini berfokus pada pengecekan kondisi tanaman, pemberian perawatan rutin, serta pemberian motivasi kepada petani agar lebih aktif dalam mengelola pertanian pekarangan.
“Polisi cinta petani. Kami hadir untuk memberikan semangat dan membantu warga dalam upaya menciptakan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim yang bergizi di desa ini,” ujar Aiptu Adin di sela-sela kegiatan.
Lahan yang digunakan dinilai sangat potensial dan strategis sebagai contoh pengembangan tanaman padi di wilayah perdesaan. Pendampingan ini diharapkan dapat meningkatkan hasil panen sekaligus menambah penghasilan warga, sehingga berdampak langsung terhadap perekonomian masyarakat sekitar.
Kegiatan swasembada pangan ini juga merupakan bagian dari upaya Polsek Krembung dalam melaksanakan program berkelanjutan untuk memantau dan merawat lahan secara berkala, agar tanaman tumbuh subur dan panen dapat optimal. Dengan langkah konkret seperti ini, diharapkan ketahanan pangan lokal dapat terjaga dan berkembang lebih baik ke depannya.
#ketahananpangan
#swasembadapangan
#astacita
#ketahananpanganpolrestasidoarjo
#KabupatenSidoarjo
#PolrestaSidoarjo
#Sidoarjo
#polisi cinta petani